DPP  

Senam Massal Serentak se-Indonesia Menyambut HUT Ke-60 Partai Golkar Berhasil Pecahkan Rekor MURI

Berita GolkarPartai Golkar menggelar senam massal dalam rangkaian agenda acara HUT Ke-60. Senam massal ini digelar di seluruh kabupaten/kota dan provinsi di Indonesia. Atas kegiatan ini, Partai Golkar mendapatkan rekor MURI (Museum Rekor Indonesia) atas ‘Senam Secara Serentak di Lokasi Terbanyak’.

Kegiatan Senam Massal di DPP Partai Golkar sendiri dihadiri lebih dari 2 ribu peserta. Massa sudah terlihat menyemut dan antusias mengikuti kegiatan senam ini sedari pagi pukul 06.00 WIB. Ketua Umum, Bahlil Lahadalia juga turut hadir memimpin kegiatan senam massal.

Dalam pidato pembukaannya, Bahlil Lahadalia mengatakan agar senam massal ini bisa menjadikan masyarakat Indonesia senantiasa bugar. Tak lupa, Bahlil menegaskan agenda senam massal juga dapat menjadi instrumen konsolidasi serta sosialisasi menjelang Pilkada 2024 yang akan digelar pada 27 November mendatang.

“Mudah-mudahan dengan senam pagi ini sebagai instrumen untuk pertama menyehatkan diri dan sebagai konsolidasi di pagi hari untuk menatap Pilkada di tanggal 27 November,” kata Bahlil.

Bahlil yang juga menjabat sebagai Menteri ESDM, meyakini Partai Golkar akan mampu mencapai target 60 persen kemenangan di Pilkada Serentak 2024. Apa yang disampaikan Bahlil cukup beralasan mengingat Partai Golkar merupakan partai tertua di Indonesia yang sudah kenyang makan asam garam perpolitikan di Indonesia.

“Partai Golkar adalah partai yang sudah punya pengalaman panjang, partai yang sudah 60 tahun suka dukanya pun sudah pernah kita lalui bersama, dan Partai Golkar itu partai kader yang kualitas kadernya merata. Insya Allah kami optimis target itu bisa tercapai,” imbuhnya.

Selain di DPP Partai Golkar, senam massal juga digelar di berbagai tempat lainnya. Seperti di Pekanbaru, kegiatan ini dihadiri lebih dari 1.000 orang yang dipusatkan di Lapangan Bukit Senapelan, Pekanbaru.

Di Jakarta, selain di kantor DPP Partai Golkar senam massal juga digelar di halaman kantor DPD I Partai Golkar Jakarta. Tak kurang 2.000 masyarakat tumpah ruah memadati halaman kantor Partai Golkar Jakarta di bilangan Cikini, Jakarta Pusat.

Sementara di Jawa Barat, Kota Bandung berhasil dikuningkan oleh kurang lebih 3 ribuan masyarakat di Lapangan Saparua, Kota Bandung. Turut hadir dalam kegiatan ini pasangan calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Bandung, Arfi dan Yena, serta calon Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan, dan calon Wali Kota Cimahi.

Terlihat di seluruh Indonesia, kader Partai Golkar bahu membahu dan antusias mengikuti gelaran senam massal ini. Pemecahan rekor MURI pun berhasil dicapai oleh Partai Golkar. Lebih penting dari itu, Partai Golkar berhasil menunjukkan soliditas dan kekuatannya di tengah dinamika politik yang tengah terjadi. {redaksi}

Leave a Reply