DPD 1  

Syamsuar Diusung Partai Golkar di Pilgub Riau, Maharani Siap Gantikan di DPR RI

Berita Golkar – Maju sebagai calon Gubernur Riau diusung Partai Golkar, Syamsuar wajib mundur dari posisinya sebagai anggota DPR RI terpilih dari Daerah Pemilihan (Dapil) Riau 1. Lalu siapa yang diuntungkan dengan majunya Syamsuar untuk Pilkada Gubernur Riau ini?

Jika dilihat dari peringkat perolehan suara di Pemilu 2024 maka nama Maharani orang yang paling beruntung dengan majunya Syamsuar. Karena Maharani sendiri meraup suara di Pemilu lalu 78.916 dan berada di peringkat ketiga setelah Syamsuar dan Karmila Sari.

Maharani merupakan adik kandung dari Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong dan kontribusinya di pemilu cukup membantu Golkar dalam meraih dua kursi di Dapil Riau I. Dengan demikian maka dua perwakilan Golkar di Senayan dari Dapil Riau I diwakili dua perempuan, yakni Karmila Sari dan Maharani.

Sebelumnya, Syamsuar menyatakan akan berjuang untuk Pilkada Gubernur Riau setelah dipercaya menjadi Bacalon Gubernur Riau dari Golkar untuk Pilkada Gubernur Riau 2024. “Insya Allah saya akan berjuang dengan sudah diamanahkan oleh DPP ini, bersama kita untuk berjuang di Pilkada nanti,”ujarnya.

Sedangkan untuk calon wakilnya, Syamsuar masih menjaring dari beberapa nama yang saat ini sudah muncul. Di antaranya ada Ustadz Mawardi Muhammad Saleh dari PKS dan beberapa nama lainnya. {sumber}