DPD 1  

Targetkan Tambah Kursi DPRD, Ahmed Zaki Iskandar Minta Kader Partai Golkar Jakarta Perbanyak Kegiatan Sosial

Berita Golkar – Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki Iskandar menargetkan dalam Pemilu 2029 nanti partainya dapat menambah jumlah kursi untuk menjadi anggota DPRD DKI Jakarta.

Hal itu disampaikannya saat menghadiri acara syukuran peresmian kantor fraksi baru di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat, pada Selasa (4/1/2025).

“Tentu saja capaian 2024 kemarin ini sangat luar biasa. Tantangan kita adalah berikutnya di 2029. Target untuk terus menambah kursi bagi perwakilan Partai Golkar di DPRD Jakarta maupun di DPR RI menjadi prioritas utama kita,” ujar Bang Zaki, sapaan akrabnya, dikutip dari Akurat Jakarta.

Kemudian, mantan Bupati Tangerang dua periode itu menjelaskan, salah satu cara untuk mencapai target tersebut yaitu dengan memperbanyak kegiatan-kegiatan kemasyarakatan.

“Bagaimana mencapai target itu? Nah tentu saja kegiatan-kegiatan kemasyarakatan, terutama menjadi penyambung lidah masyarakat dengan pemerintah daerah, ini adalah tugas pokok dan fungsinya anggota DPRD,” tuturnya.

Maka dari itu, lanjut Zaki, setiap kegiatan seperti reses atau Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang sekarang ini sedang berjalan menjadi tanggung jawab pihaknya bersama.

“Jadi terima kasih para anggota fraksi yang aktif, mohon juga dibantu oleh DPD-DPD wilayahnya nanti. Karena program ini tentu saja menjadi bagian dari peranan kita di tengah masyarakat,” ujarnya.

Ia menyebut, banyak sekali usulan luar biasa di musrenbang, baik dari tingkat kelurahan, kecamatan, sampai tingkat kota. Maka dari itu, inilah yang harus kita perjuangkan.

Kemudian setelah berhasil, lanjut Zaki, pihaknya kembali lagi kepada masyarakat untuk mensosialisasikan program-program yang nanti akan dilaksanakan sampai finalnya nanti di bulan Desember 2025.

“Entah itu serah terima bangunan, entah itu peresmian misalnya, jaringan jalan baru maupun perbaikan-perbaikan infrastruktur yang lain,” katanya.

Ia pun menegaskan bahwa hal Ini penting sekali karena dengan keaktifan anggota partainya dapat menjaga marwah partai juga di tengah masyarakat.

“Jadi mudah-mudahan 2029 nanti target kita untuk nambah lagi, ini menjadi penting, menjadi target yang sangat luar biasa sekali,” tukasnya. {}