Berita Golkar – Wakil Ketua DPR Aceh DR. Teuku Raja Keumangan, S.H.M.H dari Fraksi Partai Golkar meminta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia segera membangun jalan lintas Meulaboh-Jeuram dengan melakukan pelebaran menjadi dua jalur.
Hal tersebut disampaikan TRK sapaan Teuku Raja Keumangan di Meulaboh kepada sejumlah awak media. Minggu, 14 Juli 2024
TRK menyatakan bahwa status jalan Meulaboh-Jeuram adalah jalan Nasional yang kewenangannya berada di bawah pemerintah pusat dimana anggaran pembangunan nya bersumber dari APBN.
Untuk itu, TRK menilai pelebaran jalan Meulaboh-Jeuram menjadi dua jalur merupakan tuntutan kondisi saat ini dengan semakin padat nya lalu lintas kendaraan yang masyarakat melintas jalan tersebut. Ucap TRK
Ia menambahkan dengan padat nya intensitas kendaraan jalan tersebut menjadi sangat sempit bahkan rawan terjadinya kemacetan dan kecelakaan
“Hampir setiap saat saya melewati jalur tersebut, dan kondisi nya sangat padat pengendara baik roda dua maupun roda empat, oleh karena itu kami minta bapak Menteri PUPR dapat segera melakukan pelebaran jalan menjadi dua jalur pada lintas tersebut” ujar Wakil Ketua DPD I Partai GOLKAR Provinsi dan juga saat ini masih Aktif sebagai Wakil Ketua DPR Aceh.
TRK menyatakan pelebaran jalan lintas tersebut dapat segera dilakukan karena memiliki badan jalan yang cukup untuk di bangun menjadi dua jalur dan pemerintah tidak perlu lagi melakukan pembebasan tanah.
Lintasan tersebut dapat menjadi kawasan strategis baru bagi pertumbuhan ekonomi di kawasan Barat Selatan Aceh. Tambah TRK
“Jika jalan jalur dua ini terwujud tentu akan melahirkan kawasan ekonomi baru yang cukup strategis di sepanjang lintas Meulaboh-Jeuram” ujar TRK.
Ketua DPD Ormas MKGR Provinsi Aceh itu menilai infrastruktur yang baik menjadi salah satu faktor pendukung bagi berkembangnya ekonomi di suatu daerah.
“Kita pernah punya pengalaman membangun jalan dua jalur dari Suka Makmue – Simpang Peut, kini sepanjang lintas tersebut, Ujong Fatihah, Blang Teungoh sampai ke Simpang Peut sendiri mengalami kemajuan yang relatif pesat” tutup mantan Kepala Bappeda Kabupaten Nagan Raya.
Dikesempatan yang sama, Agus salah satu seorang Aktifis mendukung program yang dimaksud oleh DR. Teuku Raja Keumangan.SH.MH, karna dengan terjadi pembangunan Jalan Dua Jalur di Lintas Meulaboh via Barat Selatan, guna untuk peningkatan ekonomi masyarakat.
Untuk itu, jika nantinya TRK terpilih sebagai orang Nomor Satu di Nagan Raya pembangunan pasti meningkat, karna TRK cukup pengalaman di bidang perencanaan Pembangunan dikarnakan mantan Kepala Bappeda Nagan Raya. Tutupnya. {sumber}