Tinjau Lingkungan Kantor, Wabup Tangerang Intan Nurul Cium Aroma Urin Tikus di Toilet Hingga Pelayanan E-KTP

Berita Golkar – Di hari kedua menjalankan tugasnya sebagai Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah, langsung turun ke lapangan melakukan sidak pelayanan publik di tiga kantor dinas dan pelayanan kesehatan di RSUD Tigaraksa, Senin (24/2/2025).

Kantor dinas yang didatangi oleh Wabup Intan Nurul Hikmah Disdukcapil, Bapenda, dan Dinsos, Kabupaten Tangerang.

Di kantor Disdukcapil Wabup Intan memberikan teguran keras atas pelayanan pembuatan e-KTP yang seharusnya sudah dipindah ke tiap-tiap kecamatan.

Tak hanya itu, Intan juga menegur pihak Disdukcapil Kabupaten Tangerang, karena dinilai, pelayanan dilobby dan ruang toilet yang kurang bersih, bahkan menimbulkan bau pesing sehingga menimbulkan aroma yang tidak sedap.

“Tadi lobby di Disdukcapil terbilang kurang bersih, karena menimbulkan aroma urine tikus. Toiletnya juga terbilang kotor, maka perawatannya harus ditingkatkan lagi, agar lebih bersih,” tegas Intan, dikutip dari LensaBanten.

Saat melakukan sidak, Intan juga melihat masih adanya masyarakat yang membuat e-KTP di Disdukcapil. Padahal, pelayanan kependudukan banyak yang sudah dipindahkan ke kecamatan-kecamatan, seperti KK, Akte, Kematian, dan lainnya. Hanya, e-KTP saja yang masih dilakukan di Disdukcapil Kabupaten Tangerang.

Maka dari itu, dirinya meminta agar pelayanan e-KTP baik itu foto, ataupun pencetakan bisa segera dilakukan disetiap kecamatan yang ada di Kabupaten Tangerang. Tentunya, pelayanan itu harus dipermudah untuk kepentingan masyarakat.

“Pelayanan e-KTP harus segera, dipindah ke tingkat kecamatan. Agar pelayanan lebih mudah dan masyarakat lebih nyaman. Kan, kasian bagi masyarakat yang dari Kosambi, Teluknaga, Kronjo, Mauk, Pagedangan, Legok, Cisauk, dan Pakuhaji. Karena terlalu jauh, apabila harus ke Tigaraksa, ” kata Intan.

Dia juga mengatakan, ketika melakukan sidak ke RSUD Tigaraksa. Pekayanan, diaana sudah cukup baik. Selain itu, masyarakat yang hendak berobat bisa menggunakan BPJS UHC. Bahkan, saat ini di RSUD Tigaraksa sudah terdapat layanan rawat inap.

“Jadi, bagi masyarakat Tigaraksa, Cikupa, Cisoka dan sekitarnya, tidak perlu jauh-jauh lagi untuk mendapat layanan kesehatan,” kata dia. {}