DPD 1  

TM Nurlif Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

Berita Golkar – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar Aceh menargetkan kemenangan 60 persen pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota se-Aceh. “Kalau harapan kami bisa lebih 60 persen (kemenagan pada Pilkada),” kata Ketua DPD I Partai Golkar Aceh, TM Nurlif, Senin (22/4).

Nurlif menyebut, saat ini pihaknya sedang fokus melakukan penjaringan terhadap nama-nama calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah yang akan diusung di Pilkada mendatang.

“Saya yakin yakin betul dengan semangat kawan-kawan kemarin pada Pileg kita berhasil dan itu insyaAllah akan jadi modal besar untuk menyongsong Pilkada 2024,” ujarnya.

Nurlif menyampaikan, dalam waktu dekat Golkar Aceh juga bakal melakukan komunikasi politik dengan semua partai, baik partai nasional maupun partai lokal.

“Jadi insyaAllah kami yakin dalam waktu tidak terlalu lama, sebelum Pilkada berlangsung insyaAllah sudah terbentuk koalisi dan calon, baik itu provinsi maupun kabupaten/kota,” ucapnya.

Nurlif mengungkapkan, pada Pilkada tahun ini Golkar bisa mengusung lima kepala daerah sendiri. Hal itu menyusul perolehan suara pada Pileg 2024. Lima daerah tersebut yaitu Kabupaten Bireuen, Bener Meriah, Aceh Tengah, Gayo Lues, Aceh Tenggara.

“Artinya lima kabupaten/kota peroleh ketua DPRK, dan tujuh kabupaten/kota itu wakil ketua DPRK dari Golkar. Kemudian jumlah fraksi kita ada 13 kabupaten/kota cukup satu fraksi DPRK,” ujarnya.

Diketahui, pada Pileg 2024 Partai Golkar berhasil meraih suara terbanyak untuk pemilihan DPR RI yakni mencapai 594.213.  Sementara untuk tingkat DPRA, Golkar meraih 328.369 suara.

Berada di bawah Partai Aceh yang menempati posisi pertama. Sedangkan di level DPRK memperoleh 88 kursi dengan perolehan suara kedua terbanyak yakni 305.428. {sumber}