DPP  

Uniknya Perayaan Natal Nasional Partai Golkar di Labuan Bajo, Doa Penutup Dibacakan Oleh Kiai

Berita Golkar – Ada yang unik dalam perayaan natal nasional Partai Golkar tahun 2023 yang diselenggarakan di Labuan Bajo, NTT pada Minggu (14/01/2023). Yakni doa penutup yang dihaturkan oleh seorang kiai NU Manggarai Barat, H. Ishak Muhammad Jabi dengan menggunakan banyak istilah agama Islam.

Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto mengungkapkan bahwa hal itu dilakukan untuk menunjukkan pluralitas di NTT sangat tinggi.

“Dalam perayaan (Natal nasional) kali ini, tadi didahului oleh ibadah sore dan malam ini perayaannya ada yang unik. Dalam perayaan itu, doa terakhir dibacakan oleh kiai. Dengan demikian, hal itu membuktikan pluralitas di sini (NTT) sangat dihargai (tinggi),” tutur Airlangga Hartarto kepada awak media, termasuk Golkarpedia pasca perayaan natal nasional di Labuan Bajo, NTT.

Pada kesempatan tersebut, Airlangga Hartarto juga memuji Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Melkiades Laka Lena yang menurutnya mampu memimpin Partai Golkar NTT dengan soliditas yang tinggi. Hal ini diyakini oleh Airlangga Hartarto, akan menambah kepercayaan diri kader Partai Golkar NTT untuk memenangkan Pemilu 2024.

“Apalagi Partai Golkar NTT dipimpin oleh Pak Melki Laka Lena sangat kondusif, sangat solid, dan tadi juga disampaikan bahwa penting untuk melanjutkan program Bapak Jokowi terhadap Labuan Bajo, NTT di Pilpres mendatang,” tambah Menko Perekonomian RI, Kabinet Indonesia Maju ini.

Airlangga Hartarto lantas memaparkan bahwa Presiden Jokowi sangat memiliki andil besar terhadap pembangunan pariwisata di Labuan Bajo dewasa ini. Mulai dari perbaikan infrastruktur, hingga airport.

Semua itu dilakukan pemerintahan yang dipimpin oleh Pak Jokowi demi meningkatkan nilai pariwisata Labuan Bajo tidak hanya bagi wisatawan domestik, tetapi juga mancanegara.

“Peran pemerintah untuk pengembangan Labuan Bajo itu komitmen besar dari Presiden Jokowi dan dibuktikan bahwa kini terdapat peningkatan infrastruktur secara masif di Labuan Baji. Bahkan airport Labuan Bajo pun diperbaiki dan menjadi tempat summit internasional,” tutur Airlangga Hartarto.

Hasilnya sangatlah positif, Airlangga Hartarto memaparkan banyak pemimpin dunia yang datang ke Labuan Bajo dan merasa terkesan dengan hospitality yang dilakukan Pemerintah Indonesia terhadap daerah ini. Harapan Airlangga Hartarto, Labuan Bajo bisa menjadi pariwisata tingkat dunia setara dengan Bali.

“Berbagai pemimpin negara datang ke Labuan Bajo, dan mereka sangat terkesan dengan hospitality yang dilakukan Pemerintah Indonesia di Labuan Bajo, jadi Indonesia bukan hanya Bali, tetapi terdapat juga Labuan Bajo sebagai destinasi wisata unggulan,” pungkas Airlangga Hartarto. (Redaksi)