Walikota Cirebon Effendi Edo Geram Trotoar Jadi Rusak Dipakai Parkir

Berita Golkar – Walikota Cirebon, Effendi Edo sidak ke lokasi trotoar yang rusak karena digunakan parkir kendaraan roda empat di Jalan Wahidin, Rabu (21/1/2026). Saat sidak walikota melihat langsung kendaraan yang parkir di trotoar di depan Hotel PIA.

Sontak walikota langsung geram melihat kondisi tersebut. Edo langsung memanggil pimpinan Bank SMBC dan Hotel PIA untuk bertanggungjawab atas kerusakan yang dilakukan oleh kedua perusahaan ini.

“Kita sibuk membangun trotoar, ini malah dirusak dipake parkir. Trotoar ini aset publik. Bukan tempat parkir, sampai rusak begini!,” tegas Edo kepada pengelola Bank SMBC dan Hotel PIA, dikutip dari MediaCirebon.

Edo memberikan ultimatum, jika dalam waktu 1×24 jam masih ada kendaraan yang terparkir, Pemkot akan mengambil langkah tegas. Terkhusus untuk trotoar yang rusak parah di depan Hotel PIA, Edo meminta satu minggu selesai diperbaiki.

“Kalau masih ada yang parkir saya tindak tegas. Soal trotoar nggak ada satu bulan, satu minggu harus sudah selesai, saya gak mau tahu,” jelas Edo

Edo meminta para pelaku usaha, terutama yang ada di pinggir jalan ikut memperhatikan kondisi didepannya. Jangan sampai fasilitas umum dipergunakan untuk kepentingan pribadi. “Bapak usaha disini tapi gak mau menjaga, ayolah yang punya usaha-usaha ikut care. Ini kan depan tempat bapak usaha,” kata Edo.

Sementara itu, Kepala Satpol PP Kota Cirebon, Edi Siswoyo mengatakan, sesuai dengan interuksi Walikota, pihaknya akan bersurat secara resmi kepada pihak bank dan hotel, agar mereka bertanggung jawab menaati aturan dan tidak menggunakan trotoar untuk parkir, serta memperbaiki kerusakan yang sudah ditimbulkan.

“Sesuai perintah pa Wali, kita akan surati, kita akan awasi selama satu minggu kedepan, perbaikan harus sudah selesai dilakukan,” kata Edi. {}