4 Anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI Terpopuler Berdasar Kuantitas Pemberitaan Periode November 2024

Berita Golkar – Anggota Komisi III DPR RI yang juga merupakan politisi Partai Golkar, Bambang Soesatyo atau akrab disapa Bamsoet kembali meraih posisi pertama sebagai anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI terpopuler periode November 2024. Selama ini, Bamsoet memang dikenal sebagai figur legislator yang gemar menerbitkan pemberitaan.

Latar belakang Bamsoet sebagai seorang jurnalis membuatnya memahami bagaimana fungsi pemberitaan terhadap popularitas seorang figur. Bamsoet membuktikannya dengan masivitas pemberitaan membuat namanya senantiasa dikenal oleh publik. Selain itu, berita-berita yang memuat namanya juga menjadi bagian dari tugas seorang anggota DPR RI yang diwajibkan berbicara kepada publik.

Anggota DPR yang duduk di gedung parlemen memiliki beberapa tugas dan fungsi, fungsi paling utama ada tiga hal, yakni fungsi legislasi, budgeting dan pengawasan. Dalam menjalankan fungsi-fungsi tersebut, anggota DPR RI jelas harus memiliki kapasitas komunikasi.

Ia harus secara terang menjelaskan kepada rakyat atau konstituen yang memilihnya apa saja pekerjaannya, bagaimana aspirasi yang dihembuskan rakyat dan lainnya.

Parlemen sendiri diambil dari kata “le Parle” yang mempunyai makna “bicara”. Jadi, jangan heran apabila orang-orang yang duduk di kursi parlemen adalah orang-orang yang “suka” berbicara di depan publik, karena memang tugas-tugasnya sebagai penyambung lidah rakyat kepada negara.

Saluran seorang anggota parlemen untuk berbicara adalah media publik. Media bisa menjadi indikator mengenai efektifitas kinerja seorang anggota parlemen diukur, dari apa yang dibicarakannya atau secara sengaja mempublikasikan kinerjanya.

Berangkat dari alasan ini, kami redaksi Golkarpedia.com mengadakan riset terkait anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar yang paling banyak diberitakan dalam kurun periode bulan September 2024. Pemberitaan seorang anggota DPR RI, bisa menjadi indikator populisme yang ia miliki.

Untuk urutan pertama, anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar yang paling banyak diberitakan adalah Bambang Soesatyo. Pada November 2024, Bamsoet memiliki 905 pemberitaan dengan jangkauan mencapai 5,38 juta reach. Yang perlu dicermati, dari bulan ke bulan setelah Bamsoet tak lagi menjabat Ketua MPR RI, kuantitas pemberitaannya cenderung menurun.

Pemberitaan yang menyorot nama Bamsoet antara lain mengenai pernyataannya tentang penerapan resolusi konflik secara damai. Hal ini disampaikan Bamsoet saat memberikan kuliah “Politik Indonesia dan Tantangannya, Dalam Perspektif Damai Resolusi Konflik” di Fakultas Keamanan Nasional, Universitas Pertahanan (Unhan), secara daring.

Lainnya adalah pemberitaan Bamsoet mengenai komentarnya pada kasus penangkapan tiga hakim Pengadilan Negeri Surabaya yang diduga menerima suap terkait penanganan perkara Ronald Tannur. Bamsoet menilai, penangkapan itu mengejutkan karena menandakan pintu terakhir keadilan dapat dijebol lewat praktik suap-menyuap.

Di posisi kedua ada nama Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian yang masuk sebagai anggota DPR RI terpopuler November 2024. Posisinya menyodok Adies Kadir yang pada periode Oktober 2024 berada di posisi kedua. Adapun, Hetifah memiliki sebanyak 712 berita dengan capaian reach sebesar 4,2 juta jangkauan pada periode November 2024.

Beberapa pemberitaan mengenai Hetifah Sjaifudian antara lain tentang pendapatnya agar beasiswa LPDP diprioritaskan bagi pelajar yang mau kembali ke Indonesia. Selain itu ada pemberitaan tentang Hetifah yang memimpin rapat Komisi X DPR dalam agenda persetujuan naturalisasi pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks.

Berikutnya ada tanggapan Hetifah mengenai usulan Wapres Gibran terkait UU Perlindungan Guru. Menurut Hetifah, konteks perlindungan guru telah dimasukkan dalam Revisi UU Sisdiknas di Prolegnas Prioritas 2025. Lebih jauh, Hetifah menegaskan persoalan perlindungan guru sudah diatur dalam UU Nomor 14 Tahun 2005.

Di posisi ketiga turun satu peringkat dari periode sebelumnya, ada nama Wakil Ketua DPR RI, Adies Kadir. Pada periode November 2024, Adies Kadir memiliki jumlah pemberitaan sebanyak 672 berita di berbagai media online. Jangkauan pemberitaan mengenai Adies Kadir sendiri cukup besar, mencapai 3,9 juta reach.

Berita mengenai Adies Kadir didominasi oleh pernyataannya tentang tanggapannya atas usulan MK agar DPR membuat UU Ketenagakerjaan baru. Menurut Adies, persoalan ini harus dikaji lebih mendalam. Selain itu ada pula giat temu relawan pemenangan Adies Kadir di Surabaya. Temu relawan ini dihadiri oleh lebih dari lima ribu relawan. Dalam kesempatan itu, Adies juga membagikan belasan sepeda motor sebagai doorprize.

Pemberitaan lainnya adalah mengenai penetapan pimpinan Komisi XII DPR RI yang tak kunjung dilakukan. Padahal komisi lain sudah secara efektif bekerja. Ketua Komisi XII DPR merupakan jatah Partai Golkar, Adies tak membeberkan lebih lanjut mengaapa penetapan Ketua Komisi XII DPR berlarut-larut.

Ahmad Doli Kurnia yang menjabat sebagai Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI berada di urutan keempat. Pada November 2024 Ahmad Doli Kurnia yang kembali ditugaskan oleh Fraksi Partai Golkar DPR di Komisi II memiliki jumlah pemberitaan sebanyak 451 berita dengan jangkauan mencapai 1,67 juta reach.

Berita mengenai Ahmad Doli Kurnia antara lain prestasi yang ditorehkan olehnya selama memimpin Komisi II DPR RI periode 2019-2024 hingga diganjar rekor MURI lantaran pihaknya mampu merampungkan 160 undang-undang, terbanyak dalam satu periode masa tugas komisi DPR RI pasca reformasi.

Selanjutnya ada kabar tentang perkembangan Revisi UU DKJ yang disampaikan oleh Ahmad Doli Kurnia. Menurutnya Revisi UU DKJ mendesak menyusul perlunya perubahan nomenklatur institusi di dalam Provinsi Jakarta secara kelembagaan. Lalu ada penjelasan Ahmad Doli Kurnia mengenai masa depan RUU Perampasan Aset, ia membeberkan jika RUU Perampasan Aset tak masuk dalam Prolegnas prioritas 2025.

Demikian daftar 4 anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar terpopuler periode November 2024. Daftar ini masih dapat berubah setiap bulannya dan kami redaksi Golkarpedia.com pun akan memperbarui daftar ini pada tiap periodenya. Semoga daftar ini menjadi pemicu semangat dari masing-masing anggota DPR RI agar lebih banyak bersuara di media.

Anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI Terpopuler Berdasar Kuantitas Pemberitaan Periode November 2024

Bambang Soesatyo
Anggota Komisi III DPR RI
Total: 905 pemberitaan
Reach: 5,38 juta jangkauan

Hetifah Sjaifudian
Ketua Komisi X DPR RI
Total: 712 pemberitaan
Reach: 4,2 juta jangkauan

Adies Kadir
Wakil Ketua DPR RI
Total: 672 pemberitaan
Reach: 3,9 juta jangkauan

Ahmad Doli Kurnia
Wakil Ketua Baleg DPR RI
Total: 451 pemberitaan
Reach: 1,67 juta jangkauan {redaksi}