Pesan Khusus Wamendag Dyah Roro Esti Bagi Gen Z dan Milenial di Momen Sumpah Pemuda

Berita Golkar – Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Dyah Roro Esti mengungkapkan pesan bagi generasi muda Indonesia tepat di Hari Sumpah Pemuda 2024 yang jatuh pada tanggal 28 Oktober setiap tahunnya.

Pesan tersebut disampaikan Roro Esti untuk generasi muda agar tak lelah bermimpi dan bekerja keras. Baginya, muda berkarya perlu diperjuangkan karena tidak ada yang instan dalam kehidupan ini.

“Bagi para generasi muda, tetaplah bermimpi dan kerja keras. Ingat bahwa tidak ada yang instan dalam hidup, maka nikmati prosesnya,” kata Roro Esti kepada JawaPos.com, Senin (28/10/2024).

Roro menekankan, tekad itu perlu dipupuk karena sejalan dengan mimpi Indonesia untuk menjadi salah satu negara dengan ekonomi terbesar di dunia pada tahun 2045. Salah satunya dengan bonus demografi yang kini mayoritas dari populasi negara Indonesia adalah kalangan muda, yakni gen z hingga milenial.

Namun, kata dia, semua itu dapat tercapai asalkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kita miliki saat ini produktif, mampu berdaya saing, dan berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional

“Kita semua harus mengambil peran demi tercapainya goal besar tersebut dengan memaksimalkan keahlian kita masing-masing,” ujarnya.

Secara khusus, dalam menyambut hari Sumpah Pemuda ini, ia mengajak generasi muda untuk mengajukan satu pertanyaan kepada diri sendiri terkait kontribusi apa yang ingin diberikan kepada tanah air.

Jika sudah ditemukan jawabannya, Roro meminta siapapun generasi muda untuk terus menikmati proses itu, lakukan selangkah demi selangkah, dan pantang menyerah.

“Dengan kapasitas yang saya miliki, apa yang bisa saya kontribusikan kepada negara? Jika sudah menemukan jawabannya, take it one step at a time, enjoy the process and don’t give up!” pungkasnya.

Profil Dyah Roro Esti

Dyah Roro Esti Widya Putri lahir di Jakarta, 25 Mei 1993. Memasuki usia ke-31 tahun, ia resmi dilantik Presiden Prabowo Subianto sebagai Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) periode 2024-2029.

Berkat kepercayaan yang diperolehnya itu, Roro Esti tercatat sebagai wamen termuda dalam Kabinet Merah Putih. Sebelum menjadi bagian di kementerian, Roro lebih dulu aktif menjadi seorang politisi di Partai Golkar.

Dalam dunia politik, Roro tercatat sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024 di Komisi VII yang mengurus industri, energi, riset, dan inovasi. Tak hanya itu, Roro yang berasal dari Daerah Pemilihan Jawa Timur X yang meliputi Kabupaten Gresik dan Lamongan juga masuk dalam Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP).

Berawal dari mengikuti jejak sang ayah, Satya Widya Yudha yang aktif di Partai Golkar. Kini kariernya moncer hingga dipercaya Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia untuk menjabat sebagai Wakil Bendahara Umum periode 2024-2029.

Sebelum terjun ke dunia politik, Dyah Roro sangat konsen di bidang energi. Hal ini dibuktikannya dengan partisipasi dirinya dalam konferensi yang sebagian besar bahasannya seputar perubahan iklim dan pembangunan hijau.

Selain itu, ia pun tercatat sebagai penerima beasiswa penuh LPDP PK-41 dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dan berhasil merail gelar MSc dalam teknologi lingkungan dengan fokus pada Manajemen Polusi di Imperial College London.

Bahkan, Dyah Roro Esti juga tercatat telah mendirikan Instut Energi dan Lingkungan Indonesia (IE2I), sebuah LSM yang berbasis di Jakarta yang fokus untuk meningkatkan kesadaran tentang pemanasan global dan konsekuensi negatif dari perubahan iklim.

Sementara itu, pemahamannya di bidang ekonomi sejalan dengan gelar Sarjana Ekonomi dan Sosiologi yang diraihnya di Universitas Manchester. Berkat latar belakang itu pula, ia pernah juga dipercaya menjadi Ketua Grup Kerja Sama Bilateral (GKSB) Indonesia – Peru.

Dalam grup itu, Roro Esti bertugas untuk mendorong percepatan Indonesia-Peru Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA) guna mewujudkan perdagangan yang lebih produktif hingga memperluas pasar Indonesia ke Amerika Latin. {}