Ilham Permana Dukung Upaya Menperin Agus Gumiwang Perketat Pengawasan Barang Ilegal

Berita Golkar – Menanggapi pernyataan Menteri Perindustrian RI yang menyoroti pentingnya pengawasan terhadap penyelundupan barang ilegal, termasuk melalui jalur tikus, Anggota Komisi VII DPR RI dari Dapil Jawa Barat III, Ilham Permana, menyampaikan dukungannya yang tegas.

“Kami sepenuhnya mendukung upaya Kementerian Perindustrian dalam memperketat pengawasan dan penindakan terhadap penyelundupan barang ilegal. Langkah ini sangat penting untuk melindungi industri dalam negeri dari tekanan barang impor ilegal yang merugikan pelaku usaha lokal dan perekonomian nasional,” ujar Ilham Permana di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Minggu (24/11/2024), dikutip dari Postrend.

Ia juga menyoroti perlunya sinergi lintas lembaga untuk memastikan efektivitas pengawasan.

“Kami mendorong kerja sama yang lebih erat antara kementerian terkait, aparat penegak hukum, dan pemerintah daerah. Setiap titik masuk barang, termasuk jalur tikus, harus diawasi secara ketat agar penyelundupan dapat dicegah sejak dini,” tambahnya.

Sebagai anggota Komisi VII DPR RI, Ilham menegaskan komitmennya untuk mendukung kebijakan pro-industri melalui fungsi legislatif.

“Kami akan terus memperkuat pengawasan dan memperjuangkan regulasi serta anggaran yang mendukung penguatan sektor industri domestik,” tegasnya.

Selain itu, Ilham Permana juga mengajak masyarakat untuk turut mendukung upaya ini dengan memilih produk lokal.

“Kami mengajak masyarakat untuk mencintai produk dalam negeri. Selain berkualitas, produk lokal juga memberikan dampak langsung pada peningkatan lapangan kerja dan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional,” imbuhnya.

Ilham mengakhiri pernyataannya dengan menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, legislatif, dan masyarakat dalam menjaga kedaulatan ekonomi Indonesia.

“Mari bersama-sama kita melawan barang impor ilegal dan memperkuat industri nasional demi kesejahteraan bangsa,” jelasnya. {}