Atasi Pengangguran di Makassar, Walikota Munafri Arifuddin Bakal Optimalkan Creative Hub

Berita Golkar – Pemerintah Kota Makassar menggandeng Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) untuk mewujudkan program Makassar Creative Hub.

Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham serta beberapa pejabat Pemkot Makassar datang langsung ke Kantor BBPVP Makassar di Jl Taman Makam Pahlawan untuk membicarakan kerjasama ini.

Kata Munafri, ia menginginkan agar program prioritasnya segera berjalan dan dirasakan masyarakat, termasuk Makassar Creative Hub.

Di depan pejabat BBPVP Makassar serta beberapa perusahaan swasta, Munafri menyampaikan bahwa program ini adalah tempat untuk melatih dan meningkatkan kemampuan calon tenaga kerja.

“Program ini terpikir karena selalu kita mendengarkan bahwa di Makassar susah dapat kerja. Tapi kok orang dari Jakarta, Surabaya, Bandung datang kerja di sini,” ucap Munafri Arifuddin di aula BBPVP Makassar, Kamis (17/4/2025), dikutip dari TribunTimur.

Munafri menilai, ini menjadi persoalan. Dimana tenaga kerja Makassar masih belum bisa memenuhi kebutuhan penyedia kerja. Dari segi kapasitas dan kompetensi, SDM yang ada di Makassar butuh didorong untuk bisa bersaing dengan SDM dari daerah lain.

Makassar Creative Hub hadir untuk memfasilitasi peningkatan kapasitas dan kemampuan masyarakat. Karena itu, BBPVP sebagai lembaga pencetak tenaga kerja terampil diharapkan mampu membantu Pemkot Makassar untuk menyelesaikan persoalan ini.

Kata Munafri, BBPVP memiliki sarana yang memadai untuk memberikan pelatihan, bahkan tenaga instrukturnya sudah tersertifikasi. “Sebenarnya ini yang susah kita dapat, menurut saya tempat ini sangat sayang kalau tidak kita maksimalkan,” ujarnya.

Upaya ini juga sekaligus untuk mengurangi pengangguran di Makassar. Dengan bekal ilmu dan keterampilan yang didapatkan, diharapkan mereka bisa bersaing dan meningkat kesejahteraan hidupnya.

Bukan hanya di perusahaan lokal, Munafri berharap agar tenaga kerja Makassar mampu terserap hingga ke luar negeri.

“Makassar creative hub ini sebagai sebuah entitas yang akan memberikan harapan baru kepada anak-anak kita untuk mendapatkan pekerjaan baik di dalam maupun luar negeri,” tutupnya. {}