KPPG  

Gelar Fun Gathering, Perempuan Golkar Canangkan Gerakan Turun Tangan Demi Kemenangan Partai

Berita Golkar – Perempuan Golkar melalui Pimpinan Pusat (PP) Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) menggelar Fun Gathering Perempuan Golkar Bersatu yang berlangsung di Kantor Dewan Pengurus Pusat (DPP) Golkar, Palmerah, Jakarta Barat). Hal ini dalam rangka mencanangkan gerakan turun tangan untuk kemenangan Partai Golkar tahun 2024.

Kegiatan yang bertajuk ‘Perempuan Golkar Berdaya dan Bersatu Untuk Pemenangan Pemilu 2024; ini juga diikuti PD KPPG Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Jabodetabek, IIPG, dan Organisasi sayap/Organisasi masyarakat Perempuan yang mendirikan maupun didirikan Partai Golkar.

Ketua Umum PP KPPG Airin Rachmi Diany menjelaskan kegiatan ini merupakan inisiasi sekaligus inspirasi dari Ketua Dewan Kehormatan PP KPPG Yanti Airlangga. Dalam rangkaiannya, para peserta menghiasi spanduk berwarna putih dengan pengecapan lima jari yang telah diberi cat kuning.

“Tadi bisa melihat ada cap lima jari kita, itu sebagai tanda kami sebagai Perempuan (Golkar) akan turun tangan, turun ke lapangan, apa yang bisa kita lakukan dengan saran dan juga tugas apa yang disampaikan Pak Ketum (Airlangga) dalam spirit-nya untuk memotivasi turun dengan karya kekaryaan sebagai bagian dari Partai Golkar,” ungkapnya dalam keterangannya, Sabtu (28/10/2023).

Pada kesempatan yang sama, juga dilakukan deklarasi oleh sejumlah Organisasi Perempuan Partai Golkar untuk membulatkan tekad Perempuan Partai Golkar dengan kemenangan tiga hal, yaitu menang Pileg, Pilpres, dan juga Pilkada 2024.

“Kami Perempuan Golkar bersatu, kesatuan Perempuan Golkar yang terdiri Kesatuan Perempuan Partai Golkar, dan segenap Ormas, dan organisasi sayap Perempuan Kekaryaan, siap bergerak dan berjuang bersama untuk memenangkan Partai Golongan Karya, pada Pemilu 2024, baik menang Pileg, menang Pilpres, dan juga menang Pilkada,” ucap sejumlah Pengurus Organisasi Perempuan Partai Golkar.

Sementara itu, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengapresiasi kegiatan Fun Gathering Perempuan Golkar Bersatu yang dilakukan Airin, sebagai langkah menyatukan kaum Perempuan Partai Golkar.

Airlangga juga meminta Perempuan Partai Golkar untuk terus berjuang dalam rangka mengembalikan kejayaan Partai Golkar dalam memenangkan Pemilu.

“Terima kasih Ibu Airin telah membuat acara yang menyatukan kaum Perempuan Partai Golkar, dan mengingatkan Pemilu tanggal 14 Februari 2024, Saya minta kita berjuang, mari kita rebut kembali kejayaan Partai Golkar,” pungkas Airlangga. {sumber}