Inilah 4 Anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI Terpopuler Berdasar Kuantitas Pemberitaan Periode Maret 2024!

Berita GolkarKetua MPR RI yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Bambang Soesatyo atau akrab disapa Bamsoet kembali meraih posisi pertama sebagai anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI terpopuler periode Maret 2024. Jika pada tiga bulan sebelumnya nama Bamsoet sempat tersusul oleh Nusron Wahid yang menjabat sebagai Sekretaris TKN Prabowo-Gibran.

Seiring telah usainya Pemilu dan Pilpres 2024, pemberitaan mengenai Nusron Wahid kembali menyusut. Pada April 2024 ini, nama Nusron Wahid masih ada di jajaran 10 besar pemberitaan terbanyak, namun ia harus terlempar dari posisi 4 besar anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI terpopuler.

Anggota DPR yang duduk di gedung parlemen memiliki beberapa tugas dan fungsi, fungsi paling utama ada tiga hal, yakni fungsi legislasi, budgeting dan pengawasan. Dalam menjalankan fungsi-fungsi tersebut, anggota DPR RI jelas harus memiliki kapasitas komunikasi.

Ia harus secara terang menjelaskan kepada rakyat atau konstituen yang memilihnya apa saja pekerjaannya, bagaimana aspirasi yang dihembuskan rakyat dan lainnya.

Parlemen sendiri diambil dari kata “le Parle” yang mempunyai makna “bicara”. Jadi, jangan heran apabila orang-orang yang duduk di kursi parlemen adalah orang-orang yang “suka” berbicara di depan publik, karena memang tugas-tugasnya sebagai penyambung lidah rakyat kepada negara.

Saluran seorang anggota parlemen untuk berbicara adalah media publik. Media bisa menjadi indikator mengenai efektifitas kinerja seorang anggota parlemen diukur, dari apa yang dibicarakannya atau secara sengaja mempublikasikan kinerjanya.

Berangkat dari alasan ini, kami Golkarpedia.com mengadakan riset terkait anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar yang paling banyak diberitakan dalam kurun periode bulan Maret 2024. Pemberitaan seorang anggota DPR RI, bisa menjadi indikator populisme yang ia miliki.

Untuk urutan pertama, anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar yang paling banyak diberitakan adalah Bambang Soesatyo. Pria kelahiran Jakarta ini merupakan Ketua MPR RI. Pada Maret 2024, Bamsoet memiliki 1.500 pemberitaan dengan jangkauan mencapai 8,06 juta reach.

Pemberitaan yang menyorot nama Bamsoet antara lain mengenai apresiasi keberhasilan Partai Golkar dalam gelaran Pemilu 2024, baik Pileg maupun Pilpres. Kemudian pernyataan Bamsoet terkait kisruh wacana revisi UU MD3. Dalam pernyataannya, Bamsoet memastikan bahwa tidak akan ada yang melakukan revisi UU MD3 untuk agenda merebut kursi Ketua DPR RI.

Sorotan berita lainnya adalah mengenai tokoh-tokoh yang disebutkan Bamsoet siap bertarung di Munas Partai Golkar 2024. Ada 4 nama yang disebutkan Bamsoet, mulai dari Airlangga Hartarto, Agus Gumiwang Kartasasmita, Bahlil Lahadalia hingga dirinya sendiri. Selanjutnya ada pemberitaan mengenai candaan Bamsoet kepada Sugiono, Ketua Fraksi Partai Gerindra MPR RI sebagai calon sekretaris kabinet.

Di posisi kedua, ada nama Ketua Komisi II DPR RI, Ahmad Doli Kurnia. Pada periode Maret 2024, Ahmad Doli Kurnia memiliki jumlah pemberitaan sebanyak 956 berita di berbagai media online. Jangkauan pemberitaan mengenai Ahmad Doli Kurnia sendiri sangat besar, mencapai 9,3 juta reach.

Berita mengenai Ahmad Doli Kurnia didominasi oleh pernyataannya mengenai lolosnya ia sebagai Caleg Partai Golkar DPR RI dari Dapil Sumut III. Ahmad Doli Kurnia bahkan mencatatkan diri sebagai peraih suara tertinggi di Dapil tersebut. Selanjutnya ada pemberitaan tentang Ahmad Doli Kurnia yang menagih janji Kemenpan RB dan BKN untuk mengentaskan perjokian dalam proses seleksi CASN.

Ada pula sorotan pemberitaan mengenai pernyataan Ahmad Doli Kurnia apabila RUU DKJ sengaja dirancang untuk memberikan kewenangan lebih pada Gibran sebagai Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029. Tanggapan Ahmad Doli Kurnia terkait dengan permintaan 5 menteri Partai Golkar kepada Presiden RI terpilih periode 2024-2029 juga menjadi salah satu pemberitaan yang populer.

Urutan ketiga, ada nama Ace Hasan Syadzily yang menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI. Komisi VIII DPR membidangi urusan agama, sosial, kebencanaan, pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak. Ace Hasan Syadzily pada Maret 2024, memiliki jumlah pemberitaan sebanyak 411 berita dengan jangkauan mencapai 3,6 juta reach.

Berita mengenai Ace Hasan Syadzily di antaranya tentang kabar kembali terpilihnya Ace Hasan Syadzily sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029 dari Dapil Jabar II. Lalu ada pemberitaan mengenai tanggapan Ace Hasan terkait diperbolehkannya jemaah umrah secara mandiri atau menggunakan ‘Personal Visit Visa’ oleh Pemerintah Arab Saudi. Dalam hal ini Ace Hasan meminta jamaah mengikuti aturan yang berlaku di Indonesia.

Kemenangan Partai Golkar di Jawa Barat juga menjadi pemberitaan yang cukup populer. Pasalnya, kepemimpinan Ace Hasan terhadap Partai Golkar Jawa Barat dianggap cukup berhasil. Selanjutnya, ada pula pernyataan Ace Hasan yang menilai penyusunan pembahasan keuangan haji seharusnya memiliki satu pola yang disepakati bersama

Nama Meutya Hafid selaku Ketua Komisi I DPR RI berada di posisi keempat. Komisi ini membidangi lingkup tugas di sektor pertahanan, luar negeri, komunikasi dan informatika. Untuk periode Maret 2024, Meutya Hafid memiliki sebanyak 367 pemberitaan. Jangkauan yang dihasilkan dari pemberitaan sebanyak itu mencapai 2,4 juta jangkauan.

Nama Meutya Hafid banyak tersorot atas pernyataannya mengenai resolusi DK PBB yang tidak dipedulikan oleh Israel. Karena itu, Meutya Hafid mendorong agar PBB melakukan tindakan tegas terhadap Israel. Kabar tentang Meutya Hafid yang lolos kembali ke Senayan dari Dapil Sumut I juga menjadi pemberitaan yang banyak dikutip media massa.

Selanjutnya, apresiasi yang dilayangkan Meutya Hafid kepada TNI dan Polri atas kinerja ciamik mengamankan Pemilu 2024 hingga berlangsung dengan aman serta kondusif turut menjadi pemberitaan populer. Pernyataan ibunda Lyora tersebut atas peran penting komite independen di ekosistem digital juga banyak disorot media.

Pada Maret 2024 ini, berdasar riset yang kami lakukan memang tidak ada perubahan dari barisan anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI terpopuler dari bulan sebelumnya. Dalam proses pengerjaan riset, kami menggunakan tools monitoring media bagi setiap anggota Fraksi Partai Golkar DPR. Hingga kami menemukan 4 besar figur yang memiliki jumlah pemberitaan terbanyak pada Maret 2024.

Daftar mengenai 4 anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar Terpopuler berdasarkan jumlah pemberitaan ini masih dapat berubah setiap bulannya dan kami redaksi Golkarpedia.com pun akan memperbarui daftar ini pada tiap periodenya. Semoga daftar ini menjadi pemicu semangat dari masing-masing anggota DPR RI agar lebih banyak bersuara di media.

Anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI Terpopuler Berdasar Kuantitas Pemberitaan Periode Maret 2024

Bambang Soesatyo
Ketua MPR RI
Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar
Total: 1.500 Pemberitaan
Reach: 8,06 juta jangkauan

Ahmad Doli Kurnia
Ketua Komisi II DPR RI
Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar
Total: 956 Pemberitaan
Reach: 9,3 juta jangkauan

Ace Hasan Syadzily
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI
Ketua DPD I Partai Golkar Jawa Barat
Total: 411 Pemberitaan
Reach: 3,6 juta jangkauan

Meutya Hafid
Ketua Komisi I DPR RI
Ketua Bidang Media dan Penggalangan Opini DPP Partai Golkar
Total: 367 Pemberitaan
Reach: 2,4 juta jangkauan {redaksi}