Ridwan Kamil OTW Jakarta, Peluang Atalia Praratya Maju Pilwalkot Bandung Makin Terbuka

Berita Golkar – Ridwan Kamil kemungkinan besar akan maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024. Kemungkinan itu setelah Partai Golkar meminang Dedi Mulyadi untuk maju di Pilgub Jabar.

Majunya Ridwan Kamil di Jakarta membuat peta politik di Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Bandung memanas. Sebab, Atalia Praratya kemungkinan besar akan maju sebagai calon Wali Kota.

Atalia sendiri merupakan istri dari Ridwan Kamil yang sama-sama merupakan kader Partai Golkar. Wanita yang akrab disapa Bu Cinta itu, menjadi kandidat dengan elektabilitas tertinggi dalam berbagai survei Pilwalkot Bandung.

Namun Atalia sempat menyebut tidak akan maju di Pilwalkot Bandung andai Ridwan Kamil kembali bertarung di Pilgub Jabar. Kini, Ridwan Kamil dipastikan tidak akan mengikuti kontestasi di Jabar, melainkan di Jakarta.

Dengan begitu, kemungkinan Atalia untuk maju di Pilwalkot Bandung terbuka. Partai Golkar juga tidak menampik kemungkinan memberi rekomendasi kepada Atalia untuk maju sebagai calon Wali Kota Bandung.

“Iya sejauh ini Bu Atalia survei tertinggi, tapi kan kemarin masih menunggu pergerakan Kang Emil kemana. Sekarang kalau seperti itu (RK ke Jakarta), Bu Atalia sangat besar peluangnya maju di Kota Bandung,” kata Ketua DPP Partai Golkar Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Jawa 1 MQ Iswara saat dihubungi detikJabar, Minggu (4/8/2024).

Namun Iswara menyebut, Partai Golkar belum memutuskan siapa yang akan diusung di Pilwalkot Bandung. Menurutnya partai masih menunggu keputusan Atalia apakah bersedia diusung atau memilih pilihan lain.

“Kalau keputusan belum, Jabar baru 6 kabupaten/kota yang sudah di SK ke pasangan. Mungkin minggu depan (untuk Kota Bandung). Kita serahkan ke beliau (Atalia), kalau melihat hasil survei beliau selalu tertinggi diantara calon-calon lain,” ujarnya.

“Kami berharap beliau maju, tapi tergantung kepada Bu Atalia, jadi Kota Bandung belum diputuskan,” sambungnya. {sumber}