Soal Efisiensi Anggaran, Eric Hermawan Minta Semua Pihak Legowo

Berita Golkar – Anggota DPR RI Eric Hermawan menggelar sosialisasi empat pilar kebangsaan  di cafe dan resto Manifesto Jalmak, Pamekasan, Jumat (25/4/2025). Sosialisasi ini diikuti oleh puluhan mahasiswa yang tergabung dalam organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di wilayah kabupaten setempat.

Adapun, empat pilar kebangsaan itu diantaranya, Pancasila, Undang-undang Dasar (UUD) 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Bhinneka Tunggal Ika.

Usai menyampaikan materi, Eric bicara tentang efisiensi anggaran yang sebagian dialihkan untuk makan bergizi gratis (MBG).

Menurut anggota DPR RI Dapil Jatim XI Madura fraksi Golkar itu, program MBG yang dicanangkan presiden Prabowo Subianto memberikan banyak manfaat di bidang sektor ekonomi.

“Makanya harus kita dukung program MBG in,”  kata Eric Hermawan anggota Komisi VII DPR RI itu,dikutip dari LimaDetik.

Di tanya soal dampak efisiensi untuk berbagai usaha serta adanya potensi pemutusan hubungan kerja (PHK), pria asal Kabupaten Bangkalan ini mengatakan, bahwa pemerintah telah memikirkan konsekuensinya. Namun, ada skala prioritas yang harus dilaksanakan untuk bangsa dan negara.

“Saya raya pemerintah memikirkan, cuma ada program prioritas yang harus dilakukan, Pak Prabowo sangat sayang dan cinta rakyatnya, hanya saja soal efisiensi, memang butuh waktu, insyaallah tahun depan  atau pertengahan tahun ini mulai membaik,” terang mantan aktivitas HMI itu.

Menurut Eric, efisiensi anggaran hanya dilakukan terhadap hal-hal yang tidak perlu. Misal, perjalanan Dinas, pembelian kertas serta hal lain yang hanya membuang anggaran.

“Harapannya pemerintahan, kementerian, kepala dinas mestinya legowo, dan harus belajar ulang apa yang harus diefisiensikan. Contoh Covid saja kita bisa, mengapa hal – hal lama tidak bisa, sehingga kita harus legowo mengatur ulang pos-pos anggaran apa saja yang harus diefisiensikan,” tandasnya. {}