Sosok Yulisman, Politisi Partai Golkar Asal Riau Yang Bakal Dilantik Jadi Anggota DPR Periode 2024-2029

Berita Golkar – Satu anggota DPR RI dari Riau yang bakal dilantik pada Selasa (1/10/2024) adalah Yulisman.  Politisi partai Golkar Ini berhasil meraih 72.183 suara pada Pemilu Legislatif 2024 lalu.

Yulisman meraup suara terbesar di Indragiri Hulu hingga 45 ribuan suara ditambah Kabupaten lain di Dapil Riau II, hingga keseluruhan suaranya mencapai 72.183.

Hasil perolehan suara yang didapatnya di Dapil Riau II ini mengalahkan petahana empat periode Idris Laena dan politisi-politisi senior lain di Dapil tersebut.

Selain Idris Laena, pada saat Pileg DPR RI tersebut, perolehan suara Yulisman juga bisa mengalahkan politisi senior lain seperti Sukarmis yang sudah dua periode jadi Bupati Kuantan Singingi dan pernah jadi ketua DPRD Kuansing.

Kemudian Muhammad Harris dua periode jadi Bupati Pelalawan dan juga sempat menjabat ketua DPRD Pelalawan.

Adalagi Triana Tanjung yang juga anak kandung Akbar Tanjung juga berhasil diatasinya meskipun ia baru pertama maju sebagai Caleg DPR RI tersebut.

Seperti katanya pada Tribunpekanbaru.com beberapa waktu lalu, Dalam prinsip Yulisman selalu memegang terpenting turun ke masyarakat dan usaha, sedangkan hasil semuanya berdasarkan garis tangan (ketentuan tuhan).

Prinsip itulah yang dipegang Yulisman, sama halnya saat dirinya duduk sebagai anggota DPRD Riau, dua kali menjadi Pergantian Antar Waktu (PAW), itu semua menurutnya karena sudah garis tangannya menjadi wakil rakyat.

“Yang penting turun dulu ke masyarakat soal duduk itu sudah garis tangan dari Allah,” ujar Yulisman yang sebelumnya menjabat ketua DPRD Riau ini dikutip dari Tribun Pekanbaru.

“Siapapun yang terpilih tujuannya untuk menjadi wakil rakyat, memperjuangkan rakyat Riau di Senayan,”ujar Yulisman yang juga ketua KAHMI Riau itu.

Politik Yulisman ini dikenal sebagai politisi yang tidak mau mengumbar-umbar apa yang dilakukannya, sehingga baik di media sosial maupun media mainstream, nama Yulisman sangat minim.

Bahkan untuk akun media sosialnya saja tidak punya, bagi Yulisman bertemu langsung dengan masyarakat itu lebih efektif daripada menyapa masyarakat lewat media sosial, apalagi disaat masih kuat untuk turun ke masyarakat.

Karena lanjut Yulisman, ketika turun ke masyarakat, maka akan tahu apa persoalan yang dihadapi masyarakat dan bisa dicarikan langsung solusinya.

Makanya saat menjadi ketua DPRD Riau, Yulisman juga dikenal sebagai politisi yang banyak menghabiskan waktu di daerah pemilihannya, bersama konstituennya.

“Konstituen itu lebih penting dari segalanya, karena kita menjadi wakilnya dan punya tanggung jawab memperjuangkan hak mereka,” ujar Yulisman.

Diketahui di Dapil Riau II sendiri empat petahana tumbang mulai dari Idris Laena, Nurzahedi Tanjung, Marsiaman Saragih, dan Muhammad Nasir.

Profil Yulisman

Yulisman, S.Si merupakan putra kelahiran Air Molek, 10 Juli 1974 lalu. Ia bakal dilantik menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029.

Sebelumnya ia menjabat sebagai Ketua DPRD Provinsi Riau dan sebagai Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Keanggotaan P. Golkar Provinsi Riau.

Pendidikan

Ilmu Kimia Universitas Riau angkatan 1992.

Organisasi

  • Ketua senat mahasiswa Universitas Riau pada 1995-1996.
  • Ketua HMI Badan Koordinasi (Badko) Riau Tahun 1998 – 2000.
  • Koordinator Presidium Pengurus Majelis Wilayah (PMW) KAHMI Riau.
  • Wakil Ketua KNPI Riau 2001-2007
  • Ketua Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Riau 2011-2019 {}