IIPG, KPPG  

4 Politisi Perempuan Partai Golkar Terpopuler Berdasar Kuantitas Pemberitaan Periode Agustus 2024

Berita GolkarSrikandi Partai Golkar, yang juga merupakan calon Gubernur Banten dari Partai Golkar, Airin Rachmi Diany bercokol di posisi pertama dalam daftar politisi dan tokoh perempuan Partai Golkar terpopuler berdasar kuantitas pemberitaan periode Agustus 2024. Airin Rachmi Diany bertahan menempati urutan pertama politisi perempuan Partai Golkar terpopuler setelah pada periode sebelumnya, Juli 2024 juga menempati peringkat pertama.

Mengenai kategori politisi perempuan terpopuler, kami mengangkat hal ini karena merasa dunia politik dan perempuan merupakan dua entitas kata yang jarang didengar beriringan. Politik adalah dunia yang dianggap keras, penuh perdebatan dan silang sengketa persepsi, jauh dari sifat perempuan yang dianggap lembut, bersifat keibuan dan mengedepankan perasaan.

Namun seiring perjalanan waktu hingga dunia semakin modern, keberadaan perempuan mulai mengisi segala lini kehidupan, termasuk dunia politik sebagai profesi yang diisi oleh kaum perempuan.

Partai Golkar sendiri memberi porsi penting bagi keberadaan perempuan di dalam lingkup organisasi politiknya. Beberapa nama perempuan hebat berada di Partai Golkar, sebut saja politisi perempuan senior Partai Golkar Popong Otje Djundjunan atau Ceu Popong, lalu ada pula nama Mien Sugandhi yang pernah menjabat sebagai Menteri Pemberdayaan Perempuan era orde baru pada tahun 1993-1998.

Dewasa ini, dunia politik utamanya Partai Golkar mulai diminati secara serius oleh kaum perempuan. Di DPR RI kursi legislatif yang diisi oleh kaum perempuan Partai Golkar mencapai 20 jumlahnya. Belum lagi menghitung seberapa banyak perempuan kader Partai Golkar yang menjabat sebagai kepala daerah atau berkiprah dalam bidang lainnya.

Berangkat dari hal tersebut, kami redaksi Golkarpedia.com mencoba melakukan riset terkait dengan siapa saja politisi perempuan Partai Golkar yang dikenal akrab di telinga publik.

Kami menggunakan indikator pemberitaan bulan Agustus 2024 untuk mengukur popularitas para politisi perempuan ini. Semakin banyak pemberitaan yang tercatat menulis namanya atau mengulas mengenai dirinya, maka semakin populer lah politisi perempuan ini di kurun waktu periode yang kami tentukan.

Di urutan pertama, Golkarpedia.com menemukan nama calon Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany yang menempati peringkat pertama sebagai politisi perempuan Partai Golkar terpopuler. Pada periode Agustus 2024 Airin Rachmi Diany memiliki 3.326 pemberitaan. Jangkauan yang dihasilkan dari pemberitaan sebanyak itu mencapai 21,7 juta reach. .

Pemberitaan mengenai Airin Rachmi Diany antara lain terkait perkembangan pencalonan Airin Rachmi Diany di Pilgub Banten. Apalagi setelah Airin diketahui tak mendapat B1KWK dari Partai Golkar pada awalnya. Beruntung bagi Airin, ia mendapatkan dukungan dari PDIP, sehingga Partai Golkar yang dipimpin Bahlil Lahadalia tak ingin membiarkan kadernya membawa PDIP menang di Pilgub Banten, hingga Partai Golkar berbalik arah mendukung Airin.

Pemberitaan populer bagi Airin Rachmi Diany juga tercatat saat ia menghadiri pembacaan dukungan calon kepala daerah dari PDIP. Ketika itu, Airin terdengar diperingatkan dengan nada tinggi oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Airin bergeming, menganggap bentakan Megawati terhadap dirinya di hadapan khalayak tersebut merupakan bentuk kasih sayang seorang ibu terhadap anaknya.

Di posisi kedua ada nama Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah. Untuk periode Agustus 2024, Ratu Tatu yang juga menjabat sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Banten ini mendapatkan pemberitaan sebanyak 594 berita dari berbagai media online. Pemberitaan tersebut menghasilkan reach sebesar 2,5 juta jangkauan.

Beberapa berita yang mendorong popularitas Ratu Tatu Chasanah pada periode Agustus 2024 ini antara lain mengenai pernyataannya saat menemani Airin Rachmi Diany mendatangi Kantor PDIP untuk menerima dukungan partai berlambang banteng tersebut di Pilgub Banten. Ratu Tatu yang juga merupakan ipar dari Airin Rachmi Diany secara tegas menyatakan sikap politiknya mendukung Airin di Pilgub Banten.

Di sisi lain pemberitaan mengenai Ratu Tatu juga tersorot atas pengumuman yang disampaikannya saat menerima kenyataan bahwa Partai Golkar di bawah kepemimpinan Bahlil Lahadalia mendukung Andra Soni di Pilgub Banten. Ia menyatakan bahwa alasan Partai Golkar enggan mendukung Airin di Pilgub Banten adalah demi keselamatan.

Di posisi ketiga ada nama politisi Partai Golkar sekaligus Anggota DPR RI terpilih dari Dapil Jabar I, Atalia Praratya. Di periode Agustus 2024, Atalia Praratya memiliki jumlah pemberitaan sebanyak 421 berita dengan capaian reach mencapai 4,6 juta jangkauan. Nama Atalia Praratya memang sudah kadung populer, mengikuti nama besar sang suami, Ridwan Kamil yang notabene merupakan politisi Partai Golkar.

Pemberitaan mengenai Atalia Praratya antara lain terkait pernyataan dirinya yang mengundurkan diri sebagai calon Walikota Bandung dari Partai Golkar. Atalia menegaskan lebih memilih duduk di kursi DPR RI, atas amanah yang telah diberikan konstituen kepadanya. Di satu sisi, pengunduran diri Atalia Praratya ini menjadi pemberitaan populer karena dirinya merupakan sosok yang memiliki elektabilitas tertinggi di Pilwalkot Bandung.

Selanjutnya, Atalia Praratya juga disorot atas keinginannya untuk duduk di Komisi VIII atau Komisi X DPR RI ketika nanti sudah dilantik. Berikutnya, kabar Atalia Praratya yang tergolek lemah di rumah sakit akibat positif Covid-19 juga menjadi pemberitaan terpopuler. Serta ada pula pemberitaan tentang proyeksi Atalia Praratya yang digadang-gadang sebagai calon Wakil Gubernur Jawa Barat dari Partai Golkar untuk mendampingi Dedi Mulyadi.

Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid ada di peringkat keempat. Untuk periode Agustus 2024, Meutya Hafid memiliki sebanyak 414 pemberitaan. Jangkauan yang dihasilkan dari pemberitaan sebanyak itu mencapai 2,6 juta jangkauan.

Nama Meutya Hafid banyak tersorot atas pemberitaan terkait usulan yang disampaikan oleh Meutya Hafid atas pemilihan Plt Ketua Umum Partai Golkar tanpa voting. Ia menegaskan sudah sewajarnya, saat ini dalam memilih Plt Ketua Umum Partai Golkar menggunakan metode musyawarah mufakat. Pada akhirnya, pemilihan Plt Ketua Umum Partai Golkar dilakukan secara musyawarah dengan menghasilkan Agus Gumiwang sebagai Plt Ketua Umum Partai Golkar.

Lalu penjelasan Meutya Hafid yang saat itu menjabat sebagai Ketua Bidang Media dan Penggalangan Opini DPP Partai Golkar. Meutya menjelaskan bahwa pengunduran diri Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum Partai Golkar tanpa paksaan pihak manapun. Kemudian ada pula pemberitaan tentang apresiasi yang disampaikannya atas pertemuan Prabowo dan Presiden Rusia, Vladimir Putin. Pertemuan itu menurut Meutya merupakan pengejawantahan dari politik bebas aktif yang dimiliki Indonesia.

Indikator mengenai popularitas para politisi perempuan ini menjadi bukti nyata bahwa kiprah perempuan dapat memberi manfaat seluas-luasnya di dalam dunia politik. Karena zaman telah memberi peluang itu, bahwa perempuan bisa maju, bisa berkembang, dan bisa memberi harapan serta inspirasi bagi khalayak banyak.

Politisi Perempuan Partai Golkar Terpopuler Berdasar Kuantitas Pemberitaan Periode Agustus 2024

Airin Rachmi Diany
Calon Gubernur Banten
Total: 3.326 pemberitaan
Reach: 21,7 juta jangkauan

Ratu Tatu Chasanah
Bupati Serang
Total: 594 pemberitaan
Reach: 2,5 juta jangkauan

Atalia Praratya
Anggota DPR RI Terpilih Periode 2024-2029
Total: 421 pemberitaan
Reach: 4,6 juta jangkauan

Meutya Hafid
Ketua Komisi I DPR RI
Total: 414 pemberitaan
Reach: 2,6 juta jangkauan {redaksi}