Berita Golkar – Pelayanan kesehatan dan sosial jadi fokus sejumlah bakal calon legislatif (bacaleg) dari Partai Golkar Kota Bekasi. Serangkaian agenda sosial dan kesehatan pun ditempuh para bacaleg dengan cara bersinergi. Salah satunya dilakukan Marcell Christianto, bacaleg Partai Golkar dari Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Kota Bekasi.
Anak muda generasi milenial ini menggelar kegiatan Bakti Sosial dan Pengobatan, Senin (28/8/2023) di RT 03 RW 07, Kelurahan Padurenan, Mustikajaya, Kota Bekasi. Sebanyak 60 peserta mengikuti kegiatan baksos dan pengobatan gratis. Sejumlah sembako dibagikan. Dan pengecekan medical check up kepada para peserta dilakukan.
“Satu peserta dengan penyakit stroke langsung kami bawa ke RS Citra A Rafiq untuk ditindaklanjuti secara medis,” ungkap Marcell yang juga berprofesi sebagai motivator.
Dikatakan Marcell, dirinya berkolaborasi dengan beberapa bacaleg Golkar untuk DPR RI dan DPRD Provinsi Jawa Barat. “Di Provinsi Jawa Barat saya berkolaborasi bersama Ketua DPD Golkar Kota Bekasi, Teh Ade Puspitasari. Di DPR RI bersinergi dengan Teh Ranny A Rafiq. Kami saling support,” papar Marcell.
Marcell optimistis program bakti sosial dan kesehatan yang dilakukannya secara simultan di Kota Bekasi sangat dibutuhkan masyarakat Kota Bekasi.
“Karena masih banyak masyarakat yang kesulitan untuk mendapatkan akses kesehatan yang murah dan terjangkau. Mudah-mudahan program kesehatan dan bantuan sosial kami membantu dan meringankan beban masyarakat,” pungkas Marcell. {sbr}