Berita Golkar – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang mengatakan dirinya mendapat penugasan dari presiden terpilih dari Prabowo Subianto. Namun, Agus belum mengungkap tugas atau posisi apa yang akan ditempati.
“Ada penugasan dari Bapak Presiden terpilih, mengenai posisi penugasan tersebut menurut pandangan saya lebih baik dengar langsung Bapak Presiden terpilih,” katanya di kediaman Prabowo, Jakarta, Senin (14/10/2024).
Agus mengatakan, Prabowo berpesan agar tetap menjaga kekompakan. Lalu terkait posisi, Agus mengatakan akan diumumkan langsung oleh Prabowo.
“Tapi pesan beliau agar menjaga kekompakan kemudian kabinet bekerja sesuai yang menjadi arahan Bapak Presiden,” katanya dikutip dari Detik.
“Jabatannya nanti lebih baik kita tunggu pengumuman langsung Bapak Presiden terpilih,” tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Agus mengatakan, dirinya dan Prabowo membahas upaya untuk mencapai target pertumbuhan ekonomi sampai 8%.
“Intinya bagaimana kita masing-masing kementerian tujuannya untuk bisa membangun dan target pertumbuhan dari Bapak Prabowo sebagai presiden sekitar 7-8% dan itu yang harus menjadi fokus masing-masing kementerian untuk memberikan kontribusi sampai pada capaian 7-8%” jelasnya. {}