Berita Golkar – Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPR RI dari Fraksi Partai Golkar Jambi, H. Hasan Basri Agus (HBA) bersilaturahmi dengan masyarakat di Desa Sungai Beras, Kecamatan Mendahara Ulu, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, pada Minggu 28 Januari 2024.
Dalam agenda tersebut, HBA didampingi langsung oleh Ketua DPD Golkar Tanjabtim, Mustakim yang juga Caleg DPRD Provinsi Jambi dari Dapil Tanjabbar-Tanjabtim.
Di hadapan masyarakat, baik HBA maupun Mustakim, keduanya sama-sama memperkenalkan diri dan memohon dukungan pada masyarakat.
HBA menyampaikan jika nomor urut pencalonannya tahun ini tidak sama dengan periode sebelumnya. Saat ini, kata HBA, ia berada di posisi nomor urut urut 2 dalam surat suara DPR RI dari Partai Golkar. Kendati begitu, HBA tetap optimisme meraih urutan ke satu dalam perolehan suara terbanyak.
Sama seperti HBA, Mustakim juga memperkenalkan kepada masyarakat nomor urut pencalonannya, yaitu nomor 4. Caleg asli Mendahara Ulu ini mengatakan, usai mendapat amanah untuk memimpin Golkar Tanjabtim. “Saya punya target besar untuk kemajuan partai, khususnya di Tanjabtim,” katanya.
Paling tidak, tegas Mustakim, perolehan kursi DPRD Provinsi dari Dapil Tanjabbar-Tanjabtim tidak berkurang di periode tahun ini, di mana sebelumnya Golkar mampu meraih dua kursi.
Merespon apa yang disampaikan HBA dan Mustakim, salah satu masyarakat yang hadir, Handayani menyambut baik hajat yang disampaikan keduanya.
Handayani juga mengajak seluruh masyarakat yang hadir agar bisa memilih dan mencoblos HBA serta Mustakim pada pemilu 14 Februari mendatang. {sumber}