Pileg  

Partai Golkar Raih 8 Kursi DPR RI Dari Pulau Kalimantan, 1 Pendatang Baru Lolos

Berita GolkarPartai Golkar berhasil meningkatkan 1 raihan kursi DPR RI dari Pulau Kalimantan. Jika pada Pemilu 2019 Partai Golkar mendapatkan raihan 7 kursi DPR RI, maka di Pemilu 2024 partai yang dipimpin Airlangga Hartarto ini mendapatkan 8 kursi DPR RI.

Peningkatan kursi DPR RI terjadi di Provinsi Kalimantan Selatan. Di Pemilu 2019, Provinsi Kalimantan Selatan hanya menyumbangkan 2 kursi DPR RI yang diduduki oleh Bambang Heri Purnama dan Hasnuryadi Sulaiman. Untuk Pemilu 2024, Litbang Golkarpedia mencatat nama Sandi Fitrian Noor yang menjadi Caleg DPR RI dari Dapil Kalsel I memberikan sumbangsih 1 tambahan kursi DPR RI bagi Partai Golkar.

Sementara itu, untuk provinsi lainnya, seperti Kalimantan Timur Partai Golkar tidak mengalami penambahan maupun penurunan kursi DPR RI. Caleg DPR RI yang lolos dari provinsi ini pun masih sama seperti di Pemilu 2019, yakni Rudy Mas’ud dan Hetifah Sjaifudian.

Serupa dengan Kalimantan Timur, Provinsi Kalimantan Barat juga tak mengalami perubahan dalam raihan kursi DPR RI. Maman Abdurrahman dan Adrianus Asia Sidot menjadi petahana yang tak tergoyahkan dari Dapil ini.

Untuk Provinsi Kalimantan Tengah, nama Mukhtarudin juga kembali berhasil menduduki kursi DPR RI. Keterpilihan Mukhtarudin di Pemilu 2024 adalah untuk yang ketiga kalinya, setelah sebelumnya duduk di DPR RI pada periode 2004-2009 dan 2019-2024.

Meski meraih tambahan 1 kursi DPR RI, Partai Golkar gagal loloskan Calegnya dari Dapil Kalimantan Utara. Sudah 2 kali Pemilu, Partai Golkar tak kunjung bisa menaklukan Dapil ini. Provinsi Kalimantan Utara perlu menjadi perhatian khusus dari DPP Partai Golkar.

Berikut daftar 8 Caleg Partai Golkar DPR RI terpilih dari Pulau Kalimantan disarikan oleh Tim Golkarpedia:

Provinsi Kaltim: 2 Kursi

  1. Rudy Mas’ud (Dapil Kalimantan Timur)
    168.818 Suara
  2. Hetifah Sjaifudian (Dapil Kaltim)
    146.023 Suara

Provinsi Kalbar: 2 Kursi

  1. Maman Abdurrahman (Dapil Kalbar I)
    203.514 Suara
  2. Adrianus Asia Sidot (Dapil Kalbar II)
    40.806 Suara

Provinsi Kalteng: 1 Kursi

  1. Mukhtarudin (Dapil Kalteng)
    92.192 Suara

Provinsi Kalsel: 3 Kursi

  1. Bambang Heri Purnama (Dapil Kalsel I)
    161.985 Suara
  2. Sandi Fitrian Noor (Dapil Kalsel I)
    106.724 Suara
  3. Hasnuryadi Sulaiman (Dapil Kalsel II)
    167.627 Suara

Provinsi Kaltara: 0 Kursi

Total: 8 Kursi DPR RI {redaksi}